Surat Dari Dek Eka
Solo, 30 April 2008
Taukah tentang arti dunia ini, tenteng hidup
ini, tentang nafas...pelita kecil yang selalu senyum dengan penuh pengharapan.
Rambutmu yang hitam dan panjang. Betapa anggunnya dirimu, dihadapanku. Senyum
yang terkadang kau lihatkan padaku menunjukkan banyak impian yang ada padamu ,
yang ingin kau wujudkan. Lihat dunia ini, heran gak dengan dunia ini? Kejamkah
dunia ini ? Tapi betapa berharganya dunia ini,jika gak ada dunia ini kita gak
akan kenal , tak ada hembusan nafasmu yang sering aku rasakan bila dekat
denganmu..tatapan matamu yang penuh dengan arti, aku bertanya – tanya, apa yang
kau simpan dalam matamu..sudah berapa banyak air mata yang kau keluarkan. Dunia
ini merasakan tetes air matamu..dunia ini sedih jika melihatmu
menangis..tersenyumlah karna senyummu adalah nafasku.
Lorong yang
gelap sekalipun bisa bercahaya hanya dengan satu lilin..tapi cahaya itu akan
hilang dengan sekejap. Jika kita tidak hati – hati menjaganya. Kau akan kujaga
dalam hatiku, dalam nafasku, dalam detak jantungku,,dan ku ingi kau hidup dalam
hatiku. Dengan senyummu dan semangatmu aku akan tenang menatapmu
R”R’08
Komentar
Posting Komentar